Tujuan Pencapaian Target Pembaca Blog

Source : marketingland
Blog / website dan pembaca merupakan elemen penting bagi seorang blogger. Blogger akan terus memperbaiki SEO blog untuk memudahkan pembaca menemukan kontennya. Yang menjadi pertanyaan : Apa tujuan pencapaian pembaca blog anda?.
SEO adalah seni memudahkan pembaca menemukan konten blog. Oleh karena SEO itu bersifat seni maka tidak semua blogger akan berhasil mendapatkan nilai maksimal meskipun sama-sama menerapkan SEO yang sama. Dimanakah letak seni dalam SEO itu?.


Rethinking SEO - Search Engine Optimization

Search Engine Optimizatian (SEO) merupakan optimalisasi di mata mesin pencarian dengan memodifikasi sebagian kecil ke dalam dan keluar situs. Hasil modifikasi tersebut akan mempengarungi tingkat keterlihatan(visibility) blog/situs di hasil mesin pencarian organik. 
Modifikasi bagian-bagian situs bukanlah pekerjaan sulit hanya saja selalu memberikan hasil yang berbeda-beda meskipun teknik SEO yang digunakan sama saja. Ada yang selalu terlupakan tentang target pencapaian dari SEO tersebut. Rethinking SEO - Search Engine Optimization.
Tujuan SEO bukan semata pada peningkatan traffic blog/situs semata yang berasal dari organik, lebih jauh dari itu adalah tentang pencapaian target pembaca. Siapakah pembaca yang anda inginkan dan untuk apa anda hadirkan pembaca ke situs/blog anda?.

Tujuan Pembaca

Sebelum kita memberikan perlakuan SEO pada blog, tentukan terlebih dahulu target pencapaian pembaca(audiens) dan tujuan mendatangkan pembaca ke situs anda. Jika tujuan mendatangkan pembaca adalah untuk klik iklan maka SEO yang anda pakai berbeda dengan SEO Ecommerce. Setelah kita memahami hal tersebut maka segera tentukan SEO yang akan anda terapkan didalam blog.

SEO On Page

SEO on page adalah modifikasi di dalam page situs/blog. Modifikasi ini lebih terlihat fokus pada struktur page situs dan navigasi situs. Inti dari SEO On Page adalah konten yang friendly dengan mesin pencarian. 
Konten yang friendly akan mendorong ke dalam halaman 1 mesin pencarian. Konten yang friendly harus memperhatikan teks anchor yang dikaitkan satu sama lainnya.

SEO Off Page

SEO Off page merupakan modifikasi di luar situs. Modifikasi ini lebih seperti promosi karena memang kebanyakan di lakukan dengan promosi konten dengan cara share ke medsos. Pada umumnya terdapat 2 aliran SEO yang berbeda pendapat tentang perlu tidaknya membangun backling. Menurut saya, membangun backling itu penting guna memperkuat keywords/deskripsi blog kita.

Analytics dan SEO

Google Analytics merupakan tool gratis dari Google untuk analisis sejauh mana keberhasilan SEO yang diterapkan didalam situs. Penggunaan Google Analytics lebih ditujukan sebagai salah satu cara memperkuat traffic bahkan meningkatkan traffic blog dengan membangun pengikut situs.
Dengan Analytics kita bisa bereksperimen tentang tujuan pencapaian pembaca dengan memetakan segmentasi usia sampai wilayah pentargetan. Ribet si namun analytics mampu meningkatkan traffic yang tinggi dengan disesuaikan target sasaran.




Comments

Untuk dibaca

1001 Macam Serba Serbi Manfaat Daun Kelor

6 Objek Wisata Kuningan Terbaru Bagai Surga Tersembunyi

Menggagas Gaya Hidup Sehat dengan Manfaat konsumsi Pisang

5 Rekomendasi Sandal Yang Cocok Untuk Gamis

Hindari 5 Hal Ini Biar Body Motor Tetap Mulus